
fokuseditor. Sukabumi – Atas dasar prakasa warga bersama aparatur Rukun Warga setempat, yang awalnya type jalan Gang kini menjelma menjadi jalan yang bisa dilalaui kendaraan roda empat. Padahal sebelumnya jalan tersebut hanya bisa dilalaui kendaraan roda dua saja.
Beberapa tahun lalu Ketua RT 04 sebut saja Odin, dia bersama dengan masyarakatnya berkeinginan merubah jalan Gang menjadi jalan yang bisa dilalui kendaraan roda empat, dan warganya menyetujuinya. Prinsipnya perubahan jalan tersebut untuk meningkatkan perekonomian masyarakat pada umumnya.
Menurut Odin jalan tersebut sangat penting pasalnya setiap pagi sampai sore dilalaui sejumlah pekerja. Jadi tidak ada salahnya keinginan kami, kedepan mendapatkan perhatian dari Kepala Desa Munjul, hal itu disampaikan kepada fokuseditor beberapa tahun yang lalu. Dan kini harapan warganya terlaksana. Odin berharap waranya dapat ikut serta memeliharnya, imbuhnya.
Pembangunan jalan tersebut, diperkirakan menghabiskan biaya dari Anggara Desa Munjul mencapai puluhan juta rupiah. Maka dengan diadakannya pengaspalan jalan terebut, Pemerintah setempat menghimbau kepada warganya untuk ikut serta memeliharanya. Agar kekuatan jalan terjaga dengan baik.(admin).